Home
/
Automotive

Wow, Harga Kursi Welcab Mirip Sienta Lebih Mahal dari Brio Satya

Wow, Harga Kursi Welcab Mirip Sienta Lebih Mahal dari Brio Satya
Tomy Tresnady19 August 2020
Bagikan :

New Toyota Sienta (Foto: Toyota-Astra Motor)

Uzone.id - Toyota telah merilis varian anyar New Sienta Welcab yang menyematkan fitur kursi welcab di baris kedua sebelah kiri.

New Sienta Welcab mengambil basis dari tipe V, di mana secara harga masih di bawah tipe Q.

Namun, setelah mendapat kursi welcab, Sienta Welcab harganya jadi lebih mahal dari tipe Q CVT dibanderol Rp313.550.000.

Untuk Sienta Welcab V M/T dipasarkan Rp362.700.000, sedangkan V CVT dihargai Rp380.400.000.

Sebetulnya, kalau kamu punya mobil MPV atau SUV bisa lho mendapat kustom kursi welcab, di mana nama ini kombinasi dari 'well', 'welcome', 'welfare' dan 'cabin'.

Preview

Secara tak sengaja Uzone.id menemukan alamat situs milik PT Hidup Berkat Rahmat Anugerah, perusahaan yang menjual sekaligus memasangkan kursi welcab pada MPV maupun SUV.

Kemudian, kami sempat berbincang dengan Richie, marketing MotionAid HBRA, melalui sambungan telepon untuk sekedar bertanya-tanya harga yang kursi welcab yang dijual perusahaannya.

"Untuk pemasangan di Sienta persis seperti ini, lengkap dengan roda harganya Rp180 juta pak," tutur Richie.

Preview

Wow, harga kursi welcab ternyata lebih mahal dari Honda Brio Satya E CVT yang saat ini dipasarkan Rp170,1 juta.

Kemudian, Richie menjelaskan harga kursi welcab bisa mencapai Rp180 juta karena berbeda dengan versi Toyota Indonesia. Kursi welcab yang dijual HBRA merupakan after market part dari Swedia.

"Dan dengan harga tersebut, bedanya kami punya sudah terintegrasi dengan kursi roda," kata dia lalu menambahkan, "Jadi usernya tidak perlu diangkat-angkat untuk pindah lagi."

Kalau konsumen ingin memasang kursi welcab pada mobilnya, Richie memperkirakan lamanya pemasangan sekitar 3 hari.

Wah, pantes ya Sienta Welcab dibandingkan tipe V paling mahal selisihnya Rp69.950.000.

populerRelated Article