Home
/
Gadget

vivo Bakal Merambah Pasar Tablet, Produk Pertama Rilis Q4 Tahun Ini?

vivo Bakal Merambah Pasar Tablet, Produk Pertama Rilis Q4 Tahun Ini?
Birgitta Ajeng24 June 2021
Bagikan :

Ilustrasi. (Foto: Uzone.id)

Uzone.id - Seperti kita tahu, vivo, OPPO, realme, OnePlus, dan iQOO merupakan salah satu perusahaan yang berdiri di bawah BBK Electronics. Dari merek-merek ini, belum ada satu pun yang telah memasuki pasar tablet.

Namun, hal tersebut kemungkinan akan berubah sebentar lagi. Hal ini merujuk pada rumor beberapa waktu lalu yang menyebutkan bahwa realme akan segera meluncurkan tablet dan laptop. Kini, vivo juga dikabarkan bakal merilis tablet.

Seperti dikutip Uzone.id dari Gizmo China, vivo telah mengonfirmasi bahwa perusahaan akan memasuki pasar tablet. Hal ini merujuk pada laporan terbaru yang datang dari Tencent. Lebih lanjut, tablet pertama dari vivo dikabarkan rilis pada kuartal keempat tahun 2021.

Baca juga: FOTO: Melihat Bodi Ramping vivo V21

Perlu dicatat, vivo dan sub-brand mereka, yaitu iQOO sempat dikabarkan meluncurkan tablet dan notebook tahun lalu, setelah perusahaan memiliki merek dagang terdaftar, seperti vivo Pad, iQOO Pad, iQOO Book, dan NEX Book.

Baru-baru ini, vivo mendaftarkan merek dagang Vivo Pad di Eropa dan nama produknya juga telah muncul di database European Union Intellectual Property Office.

Sebelumnya, desain tablet vivo juga bocor di internet. Dari gambar yang beredar, tampak tablet mengusung full-screen tanpa notch di bagian atas layar untuk penempatan kamera.

Baca juga: vivo V21 Resmi Rilis di Indonesia, Harga Mulai Rp4,39 Juta

Tidak terlihat pula keberadaan kamera depan. Namun, tablet tanpa kamera depan sepertinya tidak mungkin. Di bagian belakang, tampak dua kamera dengan LED flash yang ditempatkan di modul kamera berbentuk persegi panjang.

Sementara itu, tombol volume di sebelah kiri dan tombol power di sebelah kanan.

Saat tablet ini diluncurkan kelak, vivo akan menjadi salah satu dari sedikit produsen smartphone di China yang telah memasuki pasar tablet, bergabung dengan Xiaomi dan Huawei.

populerRelated Article