Traveloka Perluas Layanan, Mulai Lebarkan Sayap ke Jepang
Uzone.id — Startup pariwisata Indonesia, Traveloka dikabarkan akan mulai memperluas layanan mereka ke negara di luar Asia Tenggara. Dalam ekspansinya kali ini, Traveloka disebut akan membuka kantor mereka di Tokyo, Jepang.
Kabar soal ekspansi ini terlihat dalam postingan akun Instagram @Humansoftraveloka pada 24 September 2024 lalu, dimana mereka mengumumkan perjalanan baru di negara tersebut.“Kami sangat senang membagikan kabar bahwa perjalanan kami berlanjut ke Tokyo, ibu kota Jepang yang sangat dinamis. Dari inovasi hingga tradisi, Tokyo memiliki semuanya, dan kami sangat bersemangat bisa membawa solusi perjalanan kami ke kota ini,” tulis akun Humans of Traveloka.
Dalam postingan tersebut, Traveloka mengungkap bahwa pihaknya siap untuk memberikan layanan mereka untuk para traveler di Jepang dan menawarkan berbagai layanan yang mereka miliki.
Tidak disebutkan lebih lanjut mengenai kapan ekspansi ini secara resmi dibuka atau bagaimana layanan ini beroperasi di negeri sakura tersebut. Namun, pada postingan yang sama, Traveloka mulai membuka lowongan kerja mencari beberapa posisi seperti Senior Market Manager, Partnership Manager hingga SEO Manager.
Menanggapi hal tersebut, Caesar Indra selaku President Traveloka mengatakan bahwa fokus perusahaan saat ini adalah terus bertumbuh dan berkomitmen untuk terus memperluas layanan mereka.
“Sebagai platform perjalanan terdepan di Asia Tenggara, pertumbuhan tetap merupakan fokus utama kami. Kami berkomitmen untuk terus memperluas layanan, menjadikan perjalanan lebih mudah diakses, nyaman, dan disesuaikan dengan kebutuhan para traveler, dimanapun mereka berada,” kata Caesar saat dihubungi tim Uzone.id, Selasa, (01/10).
Selain di Jepang, Traveloka sudah hadir lebih dulu di beberapa negara khususnya di Asia Tenggara, termasuk di Vietnam, Singapura, Malaysia, Thailand dan Filipina. Dengan ekspansi ini, Jepang akan menjadi negara pertama Traveloka di luar negara-negara ASEAN.