Home
/
Gadget

Spek dan Harga Samsung Galaxy Tab S6 Lite (2024), Sepaket dengan S Pen

Spek dan Harga Samsung Galaxy Tab S6 Lite (2024), Sepaket dengan S Pen
Muhammad Faisal Hadi Putra24 April 2024
Bagikan :

Uzone.id - Tak berselang lama setelah meluncur secara global, tablet murah Samsung Galaxy Tab S6 Lite (2024) rilis juga di Indonesia. Samsung Galaxy Tab S6 Lite (2024) menawarkan sejumlah kelebihan, seperti sistem operasi yang lebih baru, spesifikasi yang bisa diandalkan, hingga dukungan terhadap S Pen. 

“Samsung Galaxy S6 Lite adalah teman terbaik bagi pelajar dan kaum muda sebagai medium hiburan, ruang produktivitas dan kanvas kreatif mereka,” ucap Annisa Maulina, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia dalam keterangan resminya.

“Tambahan S Pen dalam paket pembelian didukung One UI 6.1 menawarkan performa mumpuni untuk memaksimalkan hiburan, inspirasi, karya, dan ide kapanpun diinginkan,” sambungnya.

Samsung Galaxy Tab S6 Lite (2024) mengusung layar TFT LCD berukuran 10,4 inch dengan resolusi WUXGA+ atau 2.000 x 1.200 piksel. Kalian bisa menuangkan berbagai ide pada layar yang luas ini menggunakan S Pen yang sudah tersedia dalam paket pembelian.

Preview

Samsung tak menyebutkan jenis prosesor yang disematkan pada Galaxy Tab S6 Lite 2024. Hanya saja, Samsung menampilkan kalau tablet murah tersebut ditenagai prosesor octa-core dengan konfigurasi CPU 4x 2,4 GHz dan 4x 2 GHz. 

Bila melihat spesifikasi tersebut mungkin system on chip (SoC) yang dipakai adalah Exynos 1280, prosesor yang sebelumnya menyokong Samsung Galaxy A53 dan Galaxy A33. 

Kapasitas RAM-nya 4 GB dengan memori penyimpanan sampai 128 GB. Pengguna dapat memperluas kapasitas memorinya dengan microSD sampai 1 TB.

Tablet ini ditopang oleh baterai berkapasitas 7.040 mAh. Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 juga sudah berjalan pada One UI 6.1 berbasis Android 14 terbaru.

Preview

Disertakan juga kamera belakang 8 MP dan depan 5 MP. Fitur lainnya, tablet ini menyuguhkan kemampuan audi maksimal berkat speaker stereo berteknologi AKG dengan Dolby Atmos, dilengkapi juga koneksi WiFi dan Bluetooth 5.3.

Samsung Galaxy Tab S6 Lite (2024) tersedia dalam warna Oxford Gray dengan harga Rp4.999.000. Tablet ini tersedia mulai 25 April 2024, dimana terdapat promo spesial sampai 9 Mei 2024 berupa bundling Galaxy Buds2 senilai Rp5.499.000 di toko online Samsung Indonesia.

populerRelated Article