Shandy Aulia Datangi Polda Metro, Kasus Apa?
Artis Shandy Aulia menyambangi Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya, hari ini, Jumat (1/3/2019).
Shandy Aulia tiba di Polda Metro sekira pukul 15.00 WIB didampingi kuasa hukumnya, Sandy Arifin.Kepada wartawan, Shandy Aulia mengatakan kedatangganya untuk berkonsultasi dengan polisi.
"Hari ini lagi belajar saja sih, belajar mengenai cyber, IT juga. Karena saya belum tahu. Jadi saya berkonsultasi juga didampingi Mas Sandy (Arifin) juga, lebih banyak belajar," kata Shandy Aulia.
Ditanya apakah kedatangannya terkait tuduhan jual diri oleh seorang netizen, Shandy Aulia membenarkan.
"Iya itu salah satunya. Tapi salah satu di antara lainnya untuk pemakaian media sosial sih. Jadi di mana pun kita berada harus tetap aware dan mengerti juga," sambungnya lagi.
Ditambahkan Sandy Arifin, Sandy Aulia dipastikan bakal membuat laporan resmi dalam waktu dekat terkaitkasus netizen yang menghina Shandy Aulia telah menjual diri.
"Sementara masih ngumpulin bukti capture-an, beberapa saksi dari Mbak Shandy juga. Kita juga masih nunggu itikad baik. Kalau nggak salah yang bersangkutan sempet menghubungi manajer mba Shandy. Kita lihat saja perkembangannya sampai tiga hari ini," tutur Sandy Arifin.
"Tadi sih setelah berkonsultasi sudah bulat membuat laporan untuk minggu depan. Tapi sambil berjalan apakah ada perubahan dari Mba Shandy kita nggak tau. Sejauh ini sih sepakat bakal buat laporan," imbuh Sandy Arifin lagi.
Seperti diketahui, sebuah akun Instagram bernama Yasmine Mercy mengomentari video Shandy Aulia dengan kata-kata tak pantas. Dia menuduh Shandy Aulia menjual diri.
"Bu udah jual diri ya sekarang. Pantes olah raga gitu amat. Laki lu miskin si, obral berapa semalam? Rp 5 juta ya," komentar Yasmine yang bikin Shandy Aulia naik darah.