Home
/
Startup

Salah Ukuran Saat Belanja Pakaian Online? Atasi dengan Sizeku

Salah Ukuran Saat Belanja Pakaian Online? Atasi dengan Sizeku
Bagja Pratama09 December 2022
Bagikan :

Uzone.id - Belanja fashion secara online memang lebih praktis dan menyenangkan. Meskipun terkadang muncul risiko ukuran pakaian yang ternyata tidak pas dengan tubuh kita.

Menurut survei yang dilakukan oleh Bizrate Insights pada 2019 terhadap 1.052 konsumen, mereka menemukan bahwa 55% dari alasan retur baju yang kembali pada saat belanja online diakibatkan oleh baju yang tidak sesuai dengan ukuran pembeli. 

Hal ini disebabkan karena user kurang memahami ukuran tubuhnya ditambah cara pengukuran yang tidak sesuai standar.

Baca juga: Telkom Sabet Penghargaan Tempat Kerja Inklusif dari Kemnaker

Misalnya, ketika ada orang yang memiliki ukuran S akan berpikiran bahwa pengukuran tersebut dapat digunakan diberbagai merek pakaian. Padahal standar masing-masing merek berbeda. Seperti standar pengukuran AS digunakan oleh ZARA, sedangkan standar pengukuran Jepang dipakai Uniqlo.

Nah, Indigo Telkom membina salah satu startup Jahitin.com yang melahirkan produk barunya Sizeku. Di mana produk ini menjadi solusi permasalahan bagi para pengguna yang mengalami kesulitan dalam menemukan ukuran yang tepat saat membeli pakaian. 

Selain itu, Sizeku juga berfokus untuk meningkatkan awareness pengguna terkait ragam measurement standard pada fashion brand dan memahami ukuran tubuh sendiri secara real time.

Sizeku didirikan oleh dua orang founders yakni Asri Wijayanti dan Parasayu Arizya Diandra. Asri Wijayanti juga merupakan Founder dari Jahitin.com sebuah startup personal tailoring yang dirintis pada 2016 silam.

Startup asal Surabaya ini juga merupakan penggagas program #sayaambilperan yang menginisiasi pelatihan nasional menjahit masker kain secara gratis kepada dua ribu penjahit di awal masa pandemi saat masker disposable masih sangat langka.

Parasayu, yang merupakan seorang model, memiliki ketertarikan di dunia fashion yang akhirnya merintis House of Parasayu yaitu layanan custom-made dress dan juga kebaya sejak 2017.

Berangkat dari pengalaman sebagai Founder dan Fashion Designer House of Parasayu, Paras kerap menghadapi customer yang memiliki ukuran kurang sesuai sehingga dalam proses pembuatan pakaian cenderung menghabiskan waktu lebih lama karena harus melakukan beberapa tahap revisi dalam penyelesaiannya.

Preview

Hal tersebut menjadi salah satu latar belakang hadirnya Sizeku sebagai solusi permasalahan akurasi measurement.

Kedua founders Sizeku berharap nantinya platform ini tidak hanya akan membantu banyak orang yang sering mengalami permasalahan akurasi ukuran saat membeli baju. Namun, juga dapat menjadi solusi bagi fashion brand yang juga banyak mengalami masalah serupa.

Kini, ukuran baju tak lagi menjadi masalah karena pengguna juga dapat memperbarui ukuran mereka secara berkala dan mengakses Sizeku melalui www.sizeku.com.

Untuk menghadirkan pengalaman pengukuran yang seamless dan akurat, Sizeku menghadirkan dua pilihan layanan yaitu Sizeku for personal dan Sizeku for group

Sizeku for personal merupakan measurement package untuk para pengguna yang ingin melakukan self measurement untuk mendapatkan ukuran real-time terbaiknya.

Sedangkan, Sizeku for group adalah layanan pengukuran kelompok dengan menghadirkan agen pengukur (mademeasure) untuk membantu pengguna dalam mengambil pengukuran detail berstandar yang bisa digunakan untuk kebutuhan menjahit pakaian kelompok maupun custom order. 

Menurut Asri Wijayanti selaku CEO Sizeku, para pengguna perlu untuk melakukan pembaruan ukuran pada Size ID setiap tiga puluh hari karena pada kurun waktu tersebut biasanya ada perubahan yang signifikan.

Hingga saat ini layanan Sizeku for group akan tersedia di dua kota yaitu Jakarta dan Surabaya sebagai kota pilihan dengan volume penduduk terbanyak dengan beragam kebutuhan jenis pakaian dan harapannya layanan ini akan dapat diakses lebih banyak user di berbagai kota lainnya.

Setelah pengguna memiliki ukurannya dalam bentuk Size ID, pengguna dapat menyimpan dan mengunduh hasil pengukurannya untuk keperluan belanja online, menjahit seragam hingga mengirimkannya ke penjahit langganan terdekat.

Baca juga: Asyik! BigBox Siapkan Layanan Gratis untuk Startup

Cara menggunakan layanan Sizeku for personal sangatlah mudah, yakni cukup dengan membeli measurement package by Sizeku yang dilengkapi dengan panduan untuk melakukan pengukuran secara manual. 

Setelah itu, customer dapat memasukkan ukurannya secara mandiri ke website Sizeku.

Untuk dapat mengakses layanan Sizeku for personal pelanggan hanya perlu membayar Rp129.000 dalam satu tahun atau setara dengan Rp10.750 per bulan. 

Dengan begitu, pelanggan dapat mengakses dan memperbarui Size ID mereka setelah mendapatkan paket measurement kit yang dikirimkan ke alamat rumah pelanggan.

Dalam rangka launching Sizeku akan membagikan promo khusus untuk seribu pengguna pertama dapat mengakses layanan sizeku personal hanya dengan Rp49.000 pertahun atau setara dengan Rp4.000 perbulan.

Setelah memiliki Size ID-nya masing masing customer juga bisa mengakses layanan pembuatan baju kelompok atau seragam dengan memilih opsi measurement for group, sehingga baju akan disesuaikan dengan data pengukuran digital setiap user untuk akurasi ukuran yang lebih baik.

Lebih jauh mengenai Sizeku, dapat mengakses Instagram, Facebook dan juga Linkedin Indigo Telkom.

populerRelated Article