Pidato Nyeleneh Christian Bale Saat Kantongi Piala Golden Globe
(Foto: Twitter @Variety)
Uzone.id -- Aktor serba bisa Christian Bale berhasil memenangkan piala Golden Globe 2019 berkat peran Dick Cheney yang ia lakoni di film biopik satir ‘Vice’.Memerankan karakter Cheney berhasil menyulap penampilan Bale menjadi begitu gemuk dengan riasan rambut yang nyaris botak dan alis yang sengaja diputihkan. Tanpa efek visual, transformasi tubuh Bale ini sangat alami, mengingat Bale dikenal begitu berkomitmen di tiap perannya di dalam film.
Dalam pidatonya, Bale mengucapkan terima kasih kepada sang sutradara, Adam McKay yang telah memilihnya untuk memerankan Cheney.
“Terima kasih telah memilih saya untuk memerankan karakter tanpa karisma dan kerap dicaci oleh orang banyak. Saya akan fokus mengambil peran karakter-karakter tak punya karisma yang sering berengsek,” kata Bale di atas panggung sambil berkelakar.
Dia menyambung, “terima kasih kepada setan yang telah menginsiprasi saya dalam memerankan karakter ini.”
(Christian Bale sebagai Dick Cheney di film 'Vice'/IMDb)
Pidatonya itu disambut oleh riuh gelak tawa dari para tamu dan hadirin di Beverly Hilton, Los Angeles, Amerika Serikat, Senin pagi (7/1).
Baca juga: 'Spider-Man: Into the Spider-Verse' Sabet Piala Golden Globe
Film ‘Vice’ sendiri mengangkat kisah ketika gubernur Texas George W. Bush (diperankan Sam Rockwell) memilih CEO Halliburton Co. Dick Cheney untuk menjadi wakil presiden dari Partai Republik saat pemilu 2000. Sepak terjang Cheney dianggap begitu impresif dan perannya di pemerintahan AS kala itu sangat berpengaruh -- bahkan dianggap sebagai wapres paling kuat selama sejarah AS.
Di kategori Best Actor in a Musical or Comedy, Bale berhasil mengalahkan deretan aktor papan atas lain, sesperti Viggo Mortensen (Green Book), Robert Redford (The Old Man and the Gun), John C. Reilly (Stan & Ollie), dan Lin-Manuel Miranda (Mary Poppins Returns).
Sebelumnya, Bale sudah pernah memenangkan Golden Globe pada 2011 berkat peran pendukungnya di film ‘The Fighter’.