Pelawak Senior Bambang Gentolet Wafat
Sesepuh Srimulat, Bambang Gentolet yang meninggal dunia Kamis (27/4) malam rencananya akan dimakamkan usai Shalat Jumat hari ini.
Jenazah Bambang Gentolet akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Babat Jerawat, Surabaya, tak jauh dari rumahnya.Kepergian Bambang cukup mengejutkan tetangga, kerabat juga sahahabtnya. Seniman Jawa Timur pun merasa kehilangan dengan berpulangnya komedian Bambang Gentolet, yang dianggap sebagai sesepuh kelompok Srimulat. Hingga akhir hayatnya, Bambang tetap eksis di dunia panggung lawak.
Di rumah duka, Jalan Manukan Tengah 6-I/1 Surabaya, Sutoyo, salah seorang komedian yang dalam enam bulan terakhir selalu tampil sepanggung dengan Bambang Gentolet di setiap undangan hajatan tak bisa menyembunyikan dukanya.
Dia tidak menyangka, Bambang Gentolet, yang lahir di Yogyakarta, 30 Juni 1941, menghadap Sang Pencipta pada Kamis (27/4) malam. "Sekitar pukul 20.00, Cak Gentolet mengeluh sesak nafas kepada salah satu putrinya. Sempat minta dibuatkan teh panas dan minta diseka badannya. Lalu perutnya merasa mules ingin buang air besar namun kemudian terkulai lemas di kamar mandi," katanya.
Lantas putrinya segera melarikan ayahnya ke Rumah Sakit Bakti Dharma Husada yang terdekat dengan rumahnya dengan menggunakan taksi. Namun pria bernama asli Kasbianto itu mengembuskan nafas terakhir di perjalanan pada sekitar pukul 22.00.
Bambang meninggalkan dua orang putri. "Kalau istrinya kan sudah meninggal duluan sekitar tiga tahun lalu," ucap Sutoyo.
Kepergian yang tak terduga, karena menurut Sutoyo, Bambang Gentolet fisiknya selalu terlihat sehat, sama sekali tidak memiliki riwayat penyakit.
Di tahun 1967, dia merantau ke Tegal dan bergabung dengan kelompok lawak Lokakarya. Bersama kelompok lawak inilah Bambang Gentolet kerap manggung di Jawa Timur.
Hingga akhirnya dia bergabung dengan kelompok lawak Srimulat yang semula berpusat di Solo, kemudian pindah dan berdomisili di Surabaya. Bambang Gentolet pun turut berperan membesarkan kelompok Srimulat.
Bahkan dia sendiri adalah ikon kelompok Srimulat, dengan gaya rambut cepak berjambul yang menjadi ciri khas lawakannya yang tampaknya akan terus dikenang.
Di berbagai kesempatan, Bambang berkelakar bahwa gaya rambutnya yang cepak berjambul adalah potongan rambut prajurit KKO (Marinir), yang telah menjadi cita-citanya sejak kecil namun tidak pernah kesampaian.
Gaya rambutnya yang cepak berjambul itu kini ditiru oleh Sutoyo, yang juga anggota Srimulat dengan nama panggung Hunter Parabola. Bedanya, Sutoyo, benar-benar prajurit TNI Angkatan Laut yang kini telah pensiun. Bersama pria berusia 52 tahun inilah Bambang Gentolet selama enam bulan terakhir kerap manggung bersama.
Sutoyo menjelaskan, gaya rambutnya yang meniru Bambang Gentolet adalah ciri khas untuk penguatan karakter sebagai rasa percaya diri di atas panggung."Di era Srimulat itu memang ditekankan setiap seniman harus punya karakter untuk menguatkan lawakannya. Dan saya pilih gaya rambut seperti Bambang Gentolet," ujarnya.
Dia mengatakan, duet lawakan dengan karakter rambut serupa bersama Bambang Gentolet nyatanya banjir orderan, dan mereka laku diundang di berbagai hajatan, meski hanya sebatas lingkup Jawa Timur sejak enam bulan terakhir."Terakhir tampil bareng baru kemarin bersama Cak Gentolet," katanya.
Bahkan, dia menambahkan, Ahad (30/4) malam mereka sudah terjadwal tampil bareng di TVRI dalam acara Pas Rindu bersama Koes Plus, Charlie Setia Band, dan Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf. Selain itu, Sutoyo dan Bambang Gentolet juga diundang tampil melawak di acaranya Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini di Kecamatan Tambaksari Surabaya. "Tanggal 1 Mei, juga telah diagendakan jumpa fans dan ngocak bareng di Radio Kota FM Surabaya," ujarnya. Namun Bambang Gentolet terlebih dahulu berpulang sebelum sempat tampil di tiga acara yang telah terjadwal tersebut.