Lopetegui Sudah Puas dengan Skuat Milik Real Madrid
Tak ada bulan madu untuk Julen Lopetegui di Real Madrid. Pada laga debutnya, eks pelatih Tim Nasional Spanyol itu langsung merasakan kekalahan. Menghadapi Atletico Madrid di ajang Piala Super Eropa, Jumat (17/8/2018) dini hari WIB, El Real takluk dengan skor 2-4.
Kekalahan itu lantas menimbulkan pertanyaan: Apakah Real Madrid memang sudah tidak sekuat musim lalu? Lalu, kalau sudah begitu, perlukah mereka membeli pemain baru? Ya, pertanyaan-pertanyaan itu dilontarkan para pewarta kepada Lopetegui pada sesi konferensi pers jelang laga perdana La Liga musim 2018/19 melawan Getafe yang akan dilangsungkan Senin (20/8/2018) dini hari WIB.Pertanyaan demikian sebetulnya sudah dilontarkan persis seusai laga menghadapi Atletico tadi. Jawaban Lopetegui kala itu adalah bahwa kekalahan dari sang rival sekota itu takkan mengubah kebijakan transfer timnya dan kali ini, jawabannya masih sama.
"Kami yakin bahwa kami akan jadi tim yang hebat musim ini. Aku mencintai skuat ini dan aku gembira dengan apa yang kami punya," tutur Lopetegui seperti dilansir Marca.
"Kupikir kita semua akan melihat Real Madrid yang hebat, yang siap bertarung memperebutkan semua gelar. Para pemain ini punya talenta dan kualitas yang lebih dari apa yang orang-orang pikir. Aku sama sekali tidak meragukan mereka," tambahnya.
Pada sesi tersebut, Lopetegui kemudian mendapat pertanyaan lain. Eks pelatih Porto itu bicara soal betapa bertalentanya para pemain Real Madrid saat ini. Namun, seberapa bertalenta mereka jika dibandingkan dengan skuat Timnas Spanyol yang dia tinggalkan persis sebelum Piala Dunia 2018?
"Ya, tidak bisa dibandingkan, dong," kata Lopetegui. "Itu sama saja membandingkan tomat dengan biskuit. Mereka berbeda. Sama-sama hebat, tetapi berbeda. Aku ingin tim ini jadi tim yang sempurna. Kami ingin menguasai segala aspek dalam permainan ini dan itulah yang sekarang sedang kami upayakan."
Di akhir sesi, Lopetegui pun mendapat pertanyaan soal Keylor Navas dan Thibaut Courtois. Pada laga melawan Atletico, Lopetegui masih memlih Navas sebagai kiper utama Real Madrid. Navas sendiri, sebelumnya sudah mengatakan bahwa dia akan bertarung mati-matian dengan Courtois demi spot kiper nomor satu Los Blancos.
"Di sini aku melihat segala sesuatunya per pekan. Tidak ada formula khusus untuk menentukan siapa yang akan bermain dan siapa yang tidak. Kami punya banyak opsi dan solusi bagus. Ada banyak pemain dan semua orang bakal dapat kesempatan," tuturnya.
"Sangat bagus ketika ada kompetisi dalam sebuah tim. Pokoknya, yang bisa kukatakan saat ini adalah kami tidak akan punya lima kiper. Tiga saja sudah cukup dan dari sana keputusan akan dibuat," pungkas pria 51 tahun ini.
Lopetegui boleh saja merasa puas dengan skuatnya. Akan tetapi, kemungkinan Real Madrid untuk kembali belanja masih ada. Sebab, bursa transfer Spanyol baru akan ditutup pada 31 Agustus 2018 mendatang.