Home
/
Lifestyle

Lima Fobia Unik yang Ada di Sekitarmu

Lima Fobia Unik yang Ada di Sekitarmu
gregetan.com27 March 2017
Bagikan :

Selama ini mungkin kamu selalu tertawa kalau teman punya fobia. Kalau fobianya sama hewan buas kayak harimau dan ular, mungkin kamu biasa aja. Tapi, kalau dia takutnya sama benda kecil yang nggak berbahaya, kamu mungkin sebal sendiri mendengar ketakutannya.

Sangking sebal dan mengganggap ketakutan itu nggak masuk akal, kamu menganggap dia hanya mencari perhatian. Padahal, kenyatannya dia bukan cari perhatian, lho! Sebab, fobia itu punya banyak macam dan nggak terbatas. Biar kamu nggak bingung, berikut lima fobia unik yang kadang terdengar aneh dan nggak biasa.

Takut balon
Banyak loh orang yang punya fobia unik kayak takit sama balon. Fobia ini dikenal sebagai Globophobia. Orang-orang dengan fobia ini biasanya paling takut dengan balon gas atau balon yang dipompa. Mereka takut balonnya meletus dan kena wajahnya.

Takut jarum
Fobia ini pada umumnya dipicu oleh pengalaman di masa lalu. Biasanya karena pernah dipaksa mengikuti imunisasi. Tapi, ada juga yang mengalami Trypanophobia ini karena mendengar cerita menakutkan soal jarum dari orang lain.

Takut kancing baju
Mungkin kamu nggak percaya ada fobia sama kancing baju, tapi ternyata fobia ini ada di antara 1 banding 75.000 orang. Orang-orang yang punya fobia ini menganggap kancing sebagai hal yang berbahaya dan mengancam kehidupannya. Fobia ini dikenal dengan nama Koumpounophobia.

Takut sumpit
Takut sama sumpit ini dikenal dengan Consecotaleophobia. Belum diketahui kenapa orang bisa takut dengan sumpit. Tapi, kemungkinan besar fobia ini terjadi karena penggunaan sumpit yang cukup susah di mata sebagian orang.

Takut boneka
Untuk sebagian besar orang, boneka itu lucu. Tapi untuk mereka yang punya Automatonophobia, melihat pertunjukan boneka atau melihat boneka dari lemari kaca aja sudah sangat menyeramkan. Hal ini bisa jadi karena mereka sering menonton film horor yang menghubungkan boneka dengan hantu.

Lima fobia unik di atas adalah bukti bahwa suatu benda bisa ditakuti orang. Jadi, kamu jangan suka buruk sangka menganggap temanmu cuma pura-pura, ya. Kamu harus maklum dan memahami rasa takut temanmu itu. (kns)

Artikel Terkait:

Posting Lima Fobia Unik yang Ada di Sekitar Kamu ditampilkan lebih awal di gregetan.

populerRelated Article