kumparan K-Playlist: 5 Lagu K-Pop Pelepas Lelah
Lagu K-Pop tidak selalu berisi soal cinta. Ada banyak lagu yang mengeksplorasi tema kehidupan sehari-hari, termasuk mengenai penghiburan bagi mereka yang merasa lelah karena sudah bekerja keras.
Misal, seperti kelima lagu yang kami rekomendasikan dalam K-Playlist berikut ini. Lagu-lagu ini memiliki irama yang santai, juga lirik yang cocok didengarkan sambil beristirahat.Seperti apa saja lagunya? Yuk, simak.
1. Sole - Slow
Terkadang, dunia meminta agar semuanya selesai dengan cepat. Kamu diminta menyelesaikan segalanya dengan sebaik-baiknya dan malah jadi merasa mandek. Padahal, sebetulnya, tidak apa-apa jika kamu memperlambat langkah dan pelan-pelan menjalani hidup.
Inilah pesan yang disampaikan oleh Sole (baca: Sol), solois perempuan asal Korea Selatan, dalam lagu berjudul 'Slow'. Dengan iringan musik R&B yang santai dan suara Sole yang merdu, lagu ini cocok didengarkan saat kamu merasa lelah dan ingin beristirahat.
2. Dynamic Duo ft. Chen - Nosedive
Duo hip-hop asal Korea Selatan, Dynamic Duo, berkolaborasi dengan Chen EXO dalam lagu menenangkan yang berjudul 'Nosedive'. Lagu yang dirilis pada 2017 ini menceritakan soal pergumulan batin yang mungkin dihadapi oleh orang-orang dalam diam.
Kisah soal rasa lelah itu disajikan lewat bait-bait jujur dalam rap Choiza dan Gaeko. Secara bergantian, kedua rapper ini menyanyikan mengenai depresi dan juga keletihan. Namun, pergumulan ini diiringi pula oleh lirik penuh penghiburan yang dinyanyikan oleh Chen.
Misalnya, melalui lirik Chen yang berarti, "Milikilah kekuatan, tutup matamu sebentar. Rasanya pasti berat sekali kan?"
3. 015B, Jaewoo Kim - The First Penguin
Disadari atau tidak, salah satu hal yang bisa menyebabkan stres adalah keinginan untuk menjadikan segalanya sempurna dan baik-baik saja. Keinginan ini seolah tidak memberikan ruang untuk kegagalan dan malah membekukan langkah seseorang.
Supaya orang-orang berhenti merasa takut akan kegagalan, duo musik Korea Selatan, 015B, berkolaborasi dengan Jaewoo Kim dan menyanyikan 'The First Penguin'. Lagu dengan sentuhan akustik ini mengajak pendengarnya untuk tak perlu terlalu takut, karena sesekali gagal dalam kehidupan itu tidak apa-apa.
4. Mino - Alarm
Rapper dari boyband Winner, Song Mino, menyanyikan lagu berisi katarsis sekaligus penghiburan melalu 'Alarm'. Lagu ini terdapat dalam album solo terbarunya, 'XX', yang dirilis pada 2018.
Lewat lagu ini, Mino bercerita mengenai segala keletihan yang dirasakannya karena selalu bekerja keras. Contoh, seperti dalam lirik yang berarti, "Hari ini rasanya aku sedikit lelah, padahal tidak ada apa pun yang terjadi. Kelopak mataku terasa berat. Saat aku menatap kaca, aku melihat kerutan yang tadinya tidak ada di situ. Bagaimana bisa? Padahal aku masih semuda ini".
Uniknya, lirik Mino yang jujur justru terasa relatable dan bisa menghibur pendengarnya.
5. Jonghyun SHINee - End of a day
Berbicara soal lagu-lagu yang menghibur, tidak lengkap tanpa 'End of a day' milik mendiang Jonghyun SHINee. Lagu ballad ini dinyanyikan sangat lembut oleh pria kelahiran 1990 itu, sehingga pesannya bisa semakin terasa bagi pendengarnya.
'End of a day' memiliki tema penghiburan bagi mereka yang merasa sangat lelah. Dalam lagu ini, Jonghyun berkali-kali menekankan lirik yang berarti, "Kamu sudah melakukan yang terbaik, kamu benar-benar telah berusaha keras".
Menutup lagu ini, Jonghyun juga menghibur pendengarnya dengan mengatakan, "Kamu adalah kebanggaanku".