Kondisi Terbaru Abdee Slank Usai Transplantasi Ginjal
Sejak Maret 2015, Abdee Negara memutuskan untuk vakum sementara dari grup musik Slank. Hal itu dilakukan karena Abdee tengah menderita gagal ginjal sehingga ia membutuhkan banyak waktu untuk istirahat.
Pada November 2016 lalu, gitaris Slank ini telah menjalani transplantasi ginjal. Ia pun masih harus bolak-balik rumah sakit di Singapura dan Jakarta untuk membantu proses pemulihannya. Lalu, bagaimana kondisi Abdee saat ini?"So far, so good. Tapi enggak bisa ikut yang jauh-jauh yang berhubunngan dengan banyak orang," ujar personel Slank, Bimbim, saat ditemui di Markas Slank, di Jalan Potlot III, Jakarta Selatan, Selasa (5/9).
Bimbim menuturkan, ginjal baru hasil donor dari salah satu orang terdekat Slank membuat Abdee harus banyak istirahat selama proses pemulihan. Abdee juga sudah tidak lagi melakukan cuci darah.
"Sudah enggak. Tapi tetep harus recovery dirinya, bahwa itu ginjal baru. Tubuh belum kenal dan ginjal baru itu dianggap musuh," kata Bimbim.
Menurutnya, proses pemulihan yang dijalani Abdee bukan waktu yang sebentar. Gitaris Slank itu harus tetap banyak istirahat selama kurang lebih satu hingga 3 tahun.
"Recovery bisa 1 sampai 3 tahun, untuk bisa adaptasi ginjal baru dengan sistem tubuh. Cuma fragile (rapuh). Jadi harus jauh dari virus dan bakteri. Karena kalau kena virus, gampang sakit," lanjutnya.
Meski belum bisa kembali tampil bersama grup musik yang berdiri sejak 1997 itu, Abdee masih tetap komunikasi dan kontribusi terhadap Slank.
"Kalau manggung pun paling kalau di Jakarta, dan di tempat yang enggak terlalu melelahkan. Ini kan besok tur nih ke Ciamis, Brebes, Pekalongan, berturut-turut. Doain aja Inshaallah cepat sehat," tutur Bimbim.
Abdee juga masih sering memberikan masukan kepada grup musik yang telah membesarkan mereka hingga saat ini.
"Masih (komunikasi). Di WA juga suka komen. Justru karena dia enggak pernah ikut. Setiap ada ide dan rencana, dia yang paling banyak nongol," tandas Bimbim.