Jokowi Ajak Netizen Dukung Konser Virtual God Bless
Foto: Instagram @jokowi
Uzone.id -- Grup band God Bless dalam hitungan jam akan bersiap mengguncang panggung musik Indonesia meski secara virtual untuk merayakan ulang tahun ke-48. Konser virtual ini sampai menyita perhatian Presiden Joko Widodo.Meski pandemi masih melanda, God Bless yang begitu legendaris ini tetap ingin eksis berkarya dan menghibur para penggemar melalui konser virtualnya yang bertajuk ‘God Bless 48th Anniversary: Mulai Hari Ini’.
Saking ikonisnya, konser perayaan Hari Jadi ke-48 tahun ini mendapat perhatian khusus dari Jokowi. Ia mengunggah fotonya dengan sang vokalis, Ahmad Albar di Istana Presiden.
Jokowi mengaku ia adalah penggemar berat God Bless.
Baca juga: Cara Nonton Konser Virtual God Bless
“Saya masih remaja belasan tahun ketika God Bless muncul dan berjaya di tanah air. Lagu-lagunya enak, musiknya asyik, lirik-liriknya mengunggah. Siapa tak ingat lagu Huma di Atas Bukit, Panggung Sandiwara, atau Roda Kehidupan?” tulis Jokowi di akun Instagram, Senin (30/8).
Lihat postingan ini di Instagram
Tak lupa ia juga menggambarkan Ahmad Albar sebagai vokalis yang memiliki ciri khas, yakni rambut kribo, suara yang dalam, hingga gaya panggung yang enerjik. Jokowi juga mengaku ia akrab memanggil Ahmad Albar dengan sebutan mas Iyek.
“Tak terasa sudah hampir setengah abad God Bless berdiri. Suara Mas Iyek masih seperti dulu. Bahkan pada 31 Agustus nanti, God Bless merayakan 48 tahun berkarya di kancah industri musik Indonesia dengan menggelar konser virtual ‘God Bless 48th Anniversary: Mulai Hari Ini’. Konser ini patut didukung. God Bless adalah bagian penting perjalanan sejarah musik tanah air,” sambungnya.
Digelar pada Selasa, 31 Agustus 2021 pukul 19.00-21.00 WIB, konser virtual ini dapat diakses melalui platform digital MAXstream dari Telkomsel.
Konser virtual God Bless ini turut menjadi salah satu acuan bahwa konser dengan dukungan teknologi jadi langkah besar bagi industri musik Indonesia.
VIDEO: Review Laptop Xiaomi, Redmibook 15