Home
/
Travel

Ini Spot Terbaik Menikmati Senja di Bali

Ini Spot Terbaik Menikmati Senja di Bali
Birgitta Ajeng20 February 2019
Bagikan :

Ilustrasi. (Foto: Pixabay)

Uzone.id - Matahari tenggelam selalu tampak memikat. Karena itu, banyak orang yang hobi mendaki gunung atau liburan ke pantai untuk melihat pemandangan menakjubkan tersebut.

Bali termasuk salah satu destinasi favorit dengan senja yang memesona. Mengutip Travel Wire Asia, ada beberapa spot terbaik untuk melihat matahari terbenam. Beberapa tempat berikut ini jauh dari keramaian.

Baca juga: Ini Nih Kereta dengan Rute Terpanjang di Dunia

Pemuteran

Terletak di barat laut Bali, Pemuteran adalah salah satu destinasi yang tidak terlalu ramai. Pemuteran menjadi salah satu tempat favorit untuk menyelam.

Di pantai pasir vulkanik hitam, kamu bisa menyaksikan matahari tenggelam dan membuat langit menjadi oranye.

Baca juga: Perayaan Cap Go Meh di Singkawang Meriah, Ada 76 Ribu Wisatawan

Ubud

Mengutip Pesona Indonesia, Ubud berada di tengah pulau Bali. Ubud terkenal dengan kehidupan tradisional dan adat yang kental. Ubud menyuguhkan pemandangan pedesaan, sawah, dan Pura.

Tidak ada bangunan-bangunan tinggi di Ubud. Karena itu, pemandangan langit, termasuk matahari terbenam, tersaji sempurna.

Baca juga: Tipe-tipe Wisatawan Millenial, Kamu Golongan Mana?

Pantai Sanur

Pantai Sanur terletak di tenggara Bali. Pantai berpasir putih, deretan pohon palem, dan perahu nelayan berwarna-warni yang terombang-ambing di laut menyempurnakan pemandangan senja.

populerRelated Article