Hubungan Romy Rafael-Ury Kartha Seperti Sinyal Wi-fi
Selama dua dasawarsa lebih Romy Rafael-Ury Kartha mengupayakan cinta. Selama itu pula, tumbuh benih-benih chemistry. Batang-batangnya menjulang. Akar-akarnya menancap ke kebun hati mereka.
Agar bibit-bibit chemistry terus tumbuh, Romy Rafael-Ury Kartha menyiraminya dengan bakat yang mereka miliki.Romy dikaruniai bakat hipnoterapi. Dengan hipnoterapi itu, ia lebih tahu bersimpati dan berempati kepada orang lain. Ury seorang mind reader (pembaca pikiran). Ini memungkinkannya merasakan serta memahami intuisi orang lain.
Berkali-kali pikiran Romy dibaca istri. Tidak masalah.
“Dalam ilmu psikologi, ada istilah transference yakni kondisi ketika dua orang hidup dalam kurun waktu lama, akan tercipta hubungan sugesti alam bawah sadar di antara mereka. Istri bisa membaca, saya mau menonton apa saat kencan di bioskop. Atau mau makan apa. Itu seperti sinyal WiFi. Kami sudah terhubung. Ia hanya perlu log in dan memasukkan kata kunci,” paparnya.
(wyn/gur)