Chungnam-do, Sebuah Provinsi di Korea Selatan dengan Pemandangan Eksotis
Uzone.id - Ada begitu banyak lokasi wisata menarik di Korea Selatan. Buat kamu yang berencana liburan ke Negeri Ginseng, cobalah datang ke Chungcheongnam-do.
Mengutip Korea Tourism Organization Indonesia, Chungcheongnam-do alias Chungnam-do merupakan sebuah provinsi di bagian barat Korea Selatan.Chungnam-do sebagian besar terdiri dari dataran, dan merupakan pusat transportasi vital yang menghubungkan Seoul dengan wilayah selatan Korea Selatan.
Baca: 5 Hal yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Kuliah di Luar Negeri
Chungnam-do menyajikan beberapa lanskap alam yang eksotis. Di sini ada pantai yang menghadap ke Laut Kuning dengan pemandangan matahari terbenam yang cantik.
Di samping itu, ada Taman Laut Nasional Taeanhaean, Taman Nasional Gyeryongsan, Pantai Daecheon, Sungai Baegmagang, dan masih banyak lagi.
Festival Lumpur Internasional Boryeong yang terkenal juga berlangsung setiap musim panas di pantai Daecheon. Chungnam-do juga menawarkan berbagai fasilitas mata air panas modern.
Selain pemandangan alam yang menawan, Chungnam-do juga memiliki peninggalan sejarah, karena menjadi pusat kerajaan Baekje 1500 tahun lalu.
Baca: Berkunjung ke Marvel Studio Singapura, Selfie Bareng Iron Man Sampai Thanos
Daerah Gongju dan Buyeo memiliki banyak situs bersejarah dan jejak-jejak Dinasti Baekje dapat dilihat, seperti benteng tua, makam, dan relik. Situs Bersejarah Baekje ini terdaftar sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 2015.
Tahun ini, Kuil Magok di kota Gongju ditambahkan ke dalam daftar Situs Warisan Dunia UNESCO.
So, jangan ragu untuk datang ke Chungnam-do, karena daerah ini terletak tidak jauh dari Seoul. Untuk bisa sampai ke sini, kamu hanya membutuhkan waktu sekitar 40 menit dengan kereta cepat KTX dari Seoul atau Bandara Internasional Incheon.