Home
/
Sport

Busana Serena Willams di Prancis Terbuka 2019 Punya Pesan Kuat, Apa Itu?

Busana Serena Willams di Prancis Terbuka 2019 Punya Pesan Kuat, Apa Itu?
Rima Sekarani Imamun Nissa29 May 2019
Bagikan :

Petenis Amerika Serikat, Serena Williams kembali menjadi sorotan saat tampil di kejuaran Prancis Terbuka pada Minggu (27/05/2019) kemarin. Dalam turnamen hari kedua, wanita berusia 37 tahun ini mengenakan busana olahraga dari Nike sebagai sponsornya.

Pakaian itu terdiri dari dua potong, crop top, dan rok dengan desain senada. Pada busana tersebut, tercetak dalam tinta hitam empat kata Bahasa Prancis yang berarti 'Juara', 'Ratu', 'Ibu', dan 'Dewi'. Keempat kata tersebut terselip di antara garis-garis putih.

Sekilas tak ada yang aneh dari desain busana olahraganya kali ini. Namun, ternyata busana itu menyelipkan pesan kuat mengenainya di dalam maupun luar lapangan.

Dilansir dari Vogue, busana olahraga itu merupakan hasil kolaborasi antara Nike dan Virgil Abloh. Sebenarnya, ada tiga potong pakaian yang dikenakan Serena Williams untuk seri tersebut, yakni crop top, cape-jacket, dan rok.

"Ini adalah kedua kalinya kami bekerja bersama," kata Serena Williams berkolaborasi dengan Virgil Abloh yang juga mendesain pakaian untuknya di AS Terbuka.

Serena Williams. (Instagram/@serenawilliams)
Preview
Serena Williams. (Instagram/@serenawilliams)

"Ada kata-kata di dalamnya dalam bahasa Prancis. Itu berbicara tentang saya menjadi seorang ibu dan saya menjadi seorang ratu, seperti semua wanita. Seorang juara. Ini penguatan positif bagi saya, dan saya cukup suka itu," jelas ibu satu anak itu.

"Aku senang ketika fesyen menjadi kendaraan untuk membagikan pesan yang kuat. Dengan Nike dan Virgil, kami membuat potongan yang bertujuan untuk menginspirasi gererasi baru atlet di mana pun," tambah Serena Williams tentang busana terbarunya itu.

 

Berita Terkait:

populerRelated Article