Bella Hadid Tak Lagi Mengecek Ponsel Saat Bangun Tidur, Kenapa?
Bella Hadid memutuskan untuk mengubah kebiasaannya soal penggunaan ponsel. Kini, Bella Hadid tidak lagi mengecek ponsel ketika bangun tidur.
Ada alasan tersendiri mengapa Bella Hadid mengabaikan ponsel saat bangun tidur. Bella Hadid merasa komentar negatif dari media sosial bisa mempengaruhi aktivitasnya sehari-hari."Saya pikir ini adalah alasan mengapa kamu terkadang memulai hari dengan buruk, ketika kamu memulai hari dengan energi seperti itu. Siapa yang mau menyalakan ponsel pukul 07.00 pagi atau jam berapa pun dan melihat hal negatif tentang dirinya?" kata Bella Hadid dalam wawancara dengan W Magazine pada Rabu (18/10).
Komentar negatif kerap muncul di akun Instagram Bella Hadid. Adik Gigi Hadid ini mengakui sulit untuk mengabaikan komentar-komentar tersebut.
"Ini sulit (untuk mengabaikan komentar negatif). Semua orang mengalami hal tersebut. Ini sungguh sulit melihat bagaimana orang memperhatikanmu setiap saat. Tetapi, itu adalah alasan jelas mengapa saya mencoba tidak melihatnya (komentar negatif). Ini karena hanya saya yang sebenarnya membayar setiap kebutuhan dalam hidup saya, bukan?" tutur Bella Hadid.
Karena itu, Bella Hadid tidak menggambarkan dirinya sebagai pecandu media sosial. Bella Hadid merasa kehidupannya lebih baik tanpa media sosial.
"Saya benar-benar memilih untuk menjauhi media sosial ketimbang memakainya. Apalagi belakangan ini, media sosial membuat saya sangat gila. Ketika saya beristirahat beberapa hari dari media sosial, itu membuat saya sungguh bahagia," imbuh Bella Hadid.
Sumber : tabloidbintang.com
Berita Terkait :
Meski Sibuk, Yolanda Hadid Tetap Utamakan Waktu Bersama Anak - anaknya
Tak Hanya Bella Hadid, Sang Bodyguard pun Tak Kalah Stylish
Lucunya Ekspresi Chanyeol EXO saat Lihat Bella Hadid di London Fashion Week