Apple Watch Bakal Punya Pemindai Sidik Jari?
(Ilustrasi Apple Watch. Foto: Alvaro Reyes / Unsplash)
Uzone.id -- Apple diam-diam mengajukan paten untuk Apple Watch agar dapat mengusung teknologi Touch ID.Hal yang berkaitan dengan paten adalah, kita tidak akan pernah tahu apakah paten diajukan untuk melindungi ide dari perusahaan-perusahaan, atau memang sudah pasti teknologi tersebut tengah dikembangkan.
Paten Apple mengenai Touch ID pada Apple Watch ini sebetulnya sudah diajukan sejak 2018, namun mendadak diperbincangkan lagi di masa sekarang. Dari paten tersebut terungkap kalau Apple mengajukan teknologi Touch ID alias pemindai sidik jari untuk Apple Watch yang disematkan pada digital crown, atau tombol bulat yang berada di sisi jam tangan.
Baca juga: Buruh Pabrik Perakit Chip Samsung Ada yang Positif Corona
Jadi jika dibayangkan, Apple Watch bisa jadi dapat dibuka menggunakan sidik jari si pengguna dengan menyentuh digital crown.
Sementara beberapa laporan dari sumber seperti iUpdate dan The Verifier, keduanya mengklaim kalau fitur Touch ID tak lama lagi akan hadir di Apple Watch. Bahkan mereka menjabarkan ada dua cara yang akan dijalankan Apple untuk mewujudkan ini.
Pertama, Apple melakukan apa yang diajukan di dalam paten, yakni menyematkan sensor Touch ID di digital crown pada Watch. Kedua, Apple meminjam cara pada Touch ID pada iPhone, yakni menyematkan sensor tersebut pada layar jam tangan.
Baca juga: Apple Watch Bisa Pantau Reaksi Tubuh Terhadap Gejala COVID-19
Sekadar diketahui, selama ini keamanan Apple Watch masih menggunakan nomor PIN yang dimasukkan dari layar jam. Namun, meski begitu, sekali sudah terbuka, pengguna tidak akan diminta untuk memasukkan PIN lagi selama pengguna masih mengenakan Watch.
Dengan mengadopsi Touch ID, paling tidak Apple akan menambah tingkat sistem keamanan dari Watch sendiri, apalagi menjadi cara mengkonfirmasi layanan lain seperti Apple Pay.